Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kumpulan Contoh Pantun Berbalas Teka-Teki Lucu dan Jawabannya

Kumpulan-Contoh-Pantun-Berbalas-Teka-Teki-Lucu-dan-Jawabannya
Kumpulan Contoh Pantun Berbalas Teka-Teki Lucu dan Jawabannya  Kumpulan-Contoh-Pantun-Berbalas-Teka-Teki-Lucu-dan-Jawabannya

Ada banyak jenis pantun yang bisa sobat buat diantaranya pantun agama islam dan nasehat bijak, pantun lucu humor dan pantun jenaka gokil kocak banget ,

Pada kesempatan ini soal ujian akan berbagi contoh pantun teka-teki dan jawabannya yaitu berbalas pantun teka-teki .

Pantun teka-teki adalah sebuah bait puisi lama yang beraturan dengan pola a-b-a-b yang mempunyai sampiran dan isi  dan mempunyai makna pada isi pantun tersebut.

Pantun teka-teki mengajak pembacanya untuk bisa menjawab teka-teka pada isi bait, pantun teka-teki ini cocok dimainkan 2 orang yang saling berbalas pantun.


Berikut adalah  kumpulan pantun teka-teki lucu dan jawabannya , berbalas pantun teka-teki


Kalau tuan pergi ke kedai,
Belikan saya buah keranji;
Kalau tuan bijak dan pandai;
Apa binatang keris di kaki? (Ayam)

Kalau Tuan pakai lencana,
Pakailah songkok di atas kepala;
Kalau Tuan bijak laksana,
Binatang apakah tiada kepala? (Ketam)

Pisau lipat dimainnya kera,
Tangannya luka lalu terjun;
Makan kuat tidak terkira,
Kenyangnya tidak tahi bertimbun? (Gigi)

Tuan Puteri belajar menari,
Tari diajar oleh Pak Harun;
Kalau Tuan bijak bestari
Apa yang naik tak pernah turun? (Umur)

Ada sebiji roda pedati,
Bentuknya bulat daripada besi;
Bila bermain diikat sekuat hati;
Dilempar hidup dipegang mati? (Gasing)

Buah budi bedara mengkal,
Masak sebiji di tepi pantai;
Hilang budi bicara akal,
Buah apa tidak bertangkai? (Buah Melaka)

Kalau tuan bawa keladi,
Bawakan juga si pucuk rebung;
Kalau tuan bijak bestari,
Binatang apa tanduk dihidung? (Kerbau)
Anak-anak bermain batu,
Batu dikira satu persatu;
Badannya lurus bermata satu ;
Ekornya tajam apakah itu ? (Ikan Pari)

Jika tuan membeli tikar,
Tikar anyaman dari mengkuang ;
Kalau Tuan bijak pintar;
Ular apa membelit pinggang? (Tali Pinggang)

Orang bekerja diberikan upah,
Hidangan disaji dalam talam;
Gajah putih ditengah rumah,
Layar terkembang di waktu malam? (Kelambu)

Gigi berduri tatah bersigai,
Pembelah kayu ia berguna;
Jika Tuan orang yang pandai,
Benda apakah makannya dua cara? (Gergaji)

Terentak bentan lalu dibeli,
Untuk pakaian saya turun ke sawah;
Kalaulah tuan bijak bestari,
Apa binatang kepala di bawah? (Belon)

Tugal padi jangan bertangguh,
Kunyit kebun siapa galinya;
Kalau tuan cerdik sungguh;
Langit tergantung mana talinya?(Kilat)

Burung Nuri Burung Dara,
Terbang ke sisi taman kayangan;
Cobalah terka wahai saudara,
Semakin diisi makin ringan? (Jarum)

Bunga Anggrek indah warnanya,
Penyeri taman dan juga hutan;
Ramai orang datang bertanya,
Bintang apa hidup di lautan? (Belimbing)